Gelaran BnR Mutiara (28/3) berlangsung meriah. Di Kelas Murai Batu Mutiara, Raja Brantas gacoan Husnul dari Klender meraih juara pertama di kelas itu lantaran performa apiknya melontarkan berbagai suara isian lagu ngeroll nembak yang mumpuni dengan durasi kerja aktif dan volume tembus.

Tetapi giliran di Kelas Murai Batu Vitagrow, giliran Siluman Baik gacoan H Ucok dari Pondok Bambu mengambil alih tampuk pimpinan dan meraih juara pertama setelah dengan stamina dan power prima Siluman Baik mampu menyajikan irama lagu ngeroll nembak berbagai suara isian dengan volume tembus dan durasi kerja aktif.

Di Kelas Cucak Hiju AMB A, Gejora gacoan Sigro dari Solid SF meraih juara pertama di kelas itu setelah menampilkan lagu ngeroll nembak berbagai suara isian sambil ngetrok ngejambul dengan durasi kerja aktif. (Julius)



