
mediaBnR.Com – Kendati banyak latihan burung di hari Jum’at, Purwantoro BC (PBC) masih tetap exsis di hati kicaumania di Kab. Wonogiri dan malah ada yang hadir dari Magetan, Ponorogo, Jawa Timur. Sebanyak 500 peserta dipertemukan di gelaran PBC yang bertajuk Jum’at Spesial yang arenanya trletak di sebelah selatan Terminal Bis Purwantoro, Wonogiri, Jumat (7/4/2017).
Panitia yang mengawal langsung jalannya lomba memang sudah piawi. Jam terbang dan tujuan memberikan kepuasan bagi para pelomba menjadi dasar gelaran rutin di tiap Jum’at ini selalu dihadiri para burung mania. Tidak hanya membuka kelas regular, namun di gelaran ini juga membuka kelas love bird bursa dan paud. Di kelas ini selain menjadi transaksi burung juga buat ajang menaikkan harga burung love bird.



Di Kelas Love Bird Bintang, debutan Ari Abu yang bernama Blondie sukses gait juara pertama dengan penampilan ngekek berdurasi panjang dan diulang-ulang. “Love bird ini punya lagu standar dan lagu walang kecek,“ kata Ari Abu. Mr. Gober Tangulangin yang mengawal love bird Echa berhasil juara 3 di Kelas Bursa A dimana di kelas ini juara pertama berhasil di raih oleh love bird Dini gacoan Nanang Purwantoro.


Pertarungan di kelas burung kacer menyuguhkan burung-burung berkualitas. Diantaranya kacer Baron besutan Mr. Gotro Purwantoro yang unggul di Kelas Kacer Bintang. Sedangkan kacer Avondila gacoan Nazam Bos Kecil, berhasil dua kali nyeri juara ke-2. Kacer Avondila punya lagu isian cililin ngesap jenggotan mbeset-mbeset.
Menhadirkan 500 kontestan di latber, bukan hal mudah. Ini membuktikan kualitas gelaran PBC semakin di hati kicau mania seperti tertulis di atas. Kekompakan team PBC semakin solid dan siap menggelar lomba akbar berkualitas nasional di tlatah Purwantoro, Wonogiri, Jawa Tengah. (agus farrel)


