
Mediabnr – Gelaran penutup dibulan Ramadhan coba dihadirkan oleh Mister BC Weleri Minggu 1 Juni 2019, bertempat dilapangan balai desa Weleri dekat SMP 1 Weleri. Maksud tujuan dari dibuatnya gelaran Latpres special awal bulan, Mr. Miko selaku owner dari Mister BC ingin memberikan kejutan THR bagi rekan-rekan kicau mania yang hadir.” Berbagi walaupun sedikit rasanya nikmat, bisa membantu walupun kecil mungkin berdampak besar bagi saudara rekan kicau mania dalam menyambut hari Raya Idul Fitri.”Ujar Mr. Miko. Terlihat jelas banyaknya gelontoran hadiah doorprize berupa keperluan untuk menyambut hari raya yang diberikan.
Meski cuaca sedikit terik oleh panasnya sinar mentari, tidak terlihat muka pucat dari rekan-rekan kicau mania yang hadir. Semangat masih terjaga meski sebagian rekan kicau mania menjalankan ibadah puasa. Ini terlihat dari Mr. Chandra BBF SF yang tampak antusias melatih calon-calon jawara dari hasil breeding Murai Batunya. Membawa 2 anakan hasil breedingnya yaitu Maestro dan A 8, kedua calon jawara ini mampu untuk unjuk gigi dalam perebutan singgasana juara. Kedua calon jawara ini boleh dibilang memiliki kelebihannya masing-masing. Ada yg memiliki tipikal roll tembak ada yang memiliki tipikal tonjolan saja. Hasil breeding Mr. Chandra BBF SF ini boleh dijadikan rekomendasi bagi rekan-rekan kicau mania, yang ingin memiliki Murai Batu berkualitas dengan budget dana yang terbilang murah. Dengan memiliki hampir sekitar 20 pasang indukan Murai Batu berprestasi, Mr. Chandra mampu menghasilkan minimal 3-5 ekor trotolan Murai Batu perbulannya.
Anggora melesat meninggalkan para pesaingnya dalam perburuan juara dikelas Cucak Hijau. Gaco dari Mr. Raka Irmaga BC sangat istimewa dalam memainkan tonjolan lagu yang bervariasi, dengan gaya yang khas jambul ngetrok yang dimiliki menambah poin lebih bagi Anggora dalam mematahkan perlawanan sang rival. Terpeleset di sesi awal Mesin Ketik milik Mr. Chandra Putra dari team Pusaka SF,mampu bangkit untuk meraih mahkota juara. Dengan materi tonjolan lagu yang dimiliki, sudah tidak asing lagi bagi rekan kicau mania se antero kota Weleri Kendal dengan performa yang dimiliki oleh gaco dari Mr. Chandra putra ini. “Semoga Mesin Ketik selalu stabi dan bisa mengais prestasi diajang lomba bergengsi.” Ujar Mr. Chandra. Dipenghujung acara Mr. Miko selaku owner dari Mister BC Weleri mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Minal Aidin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin. ( Aben)
https://mediabnr.com/2019/06/04/daftar-juara-spesial-misteri-bc-weleri/









