Adry Riady – Dua Tokoh Besar Akan Hadir di Nanjung 105 Cup Purwakarta. Siapa Saja?
MEDIABnR.COM – Lomba Nanjung 105 Cup Purwakarta, akan menjadi saksi pertemuan dua tokoh besar di dunia perburungan. Dua Tokoh yang cukup fenomenal itu, akan hadir ke lokasi lomba di Lapangan Resimen Artileri Medan II Sthira Yudha, Jalan Raya Sadang, Minggu 3 Februari besok. Siapa mereka?
Yaitu Bang Boy dan H.Mahfudz Sulaiman atau dikenal dengan sebutan H. Ebod. Menurut Adry Riadi selaku ketua pelaksana, dua tokoh dunia perburungan tersebut, akan datang sebagai tamu kehormatan di lomba Nanjung 105 Cup Purwakarta. “Keduanya siap datang dan sudah kami konfirmasi, semoga tidak ada aral melintang,” ungkap Adry yang sudah berada di Purwakarta.
Jika benar terjadi, pertemuan Bang Boy dan H. Ebod akan menjadi berita besar pekan ini, mengingat kedua tokoh tersebut sudah cukup lama tidak bertatap muka di beberapa lomba Nasional, bahkan ini akan menjadi pertemuan pertama kalinya di Tahun 2019. *Ikrom


