Badai Bekicot & Maestro Terjang Bumi Kartini – H. Joko Tole Malang & Dt. Pakualam Jogja Dominasi Juara

Dt. Pakualam raih juara umum Bird Club
Ramai & meriah Piala Bupati Jepara 2018

Mediabnr – Sapaan Bumi Kartini yang identik dengan kota Jepara kembali dihebohkan dengan gelaran kolosalnya yang telah teragenda setiap tahun sekali ini. Minggu (22/4) merupakan hari dilangsungkannya gelaran tersebut, yakni Piala Bupati Jepara 2018 yang dikemas apik dan mewah oleh kicaumania kota Jepara komando Andi Nadja untuk gelaran ke-16 nya di tahun ini. Kicaumania dari berbagai penjuru wilayah dan blok berbondong-bondong datang bersama crew bahkan keluarganya untuk menjadi saksi gelaran sekaligus berwisata menikmati indahnya panorama Pantai Bandengan dimana 28 kelas bergengsi dengan hadiah full tanpa potongan ini terselenggara.

Sambutan Kadin Pariwisata Jepara – Bp. Drs. Basuki Wijayanto, MM

Bentangan pasir putih di garis pantai yang luas serta deru gemericik ombak-ombak kecil yang menerpa semakin menyemarakkan gelaran ditengah semangat kemeriahan yang diciptakan oleh para peserta kicaumania dan wisatawan baik domestik maupun manca negara yang memenuhi setiap sudut lokasi. Sambutan hangat mengawali lomba burung berkicau siang ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Bp. Basuki Wijayanto, MM sebagai bentuk dukungannya untuk keselarasan perjalanan mulus hobi positif ini bersama kemajuan perkembangan pariwisata khususnya di kota Jepara hingga saat ini, mewakili Bupati Jepara Bp. H. Ahmad Marjuki, SE yang berhalangan hadir.

Tokoh-tokoh dibalik suksesnya lomba Piala Bupati Jepara 2018

Tokoh-tokoh EO sekitaran juga turut mensupport gelaran, seperti halnya H. Rifai Menara yang hadir bersama Bang Satria BnR Kudus untuk mempererat silaturahmi sekaligus mensosialisasikan gelarannya KUDUS KULON CUP I yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 Mei 2018 mendatang di Museum Kretek-Kudus dengan hadiah full TANPA POTONGAN semua kelasnya.

Capt. Rondi KODIM 0719 & Mr. Deni selaku Penasihat & Komisaris Silobur
Andi Nadja selaku Ketua Panitia sukses kemas meriah gelaran

Demikian juga dengan Capt. Rondi PASIOPS KODIM 0719 Jepara selaku Penasehat SILOBUR bersama Om Deni-Komisaris SILOBUR yang juga memperlihatkan dukungannya untuk hadir sembari menyampaikan info perihal lomba kemasannya bertajuk DANDIM CUP II yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 Oktober 2018 di Alun-Alun Jepara.

Support Garda Jepara, next event lawat WALIKOTA CUP 2 PEKALONGAN 29 April

Tak ketinggalan GARDA JEPARA, dukungannya selalu terlihat diberbagai gelaran di kota manapun sebagai sebuah bentuk komitmen silaturahmi wajib yang telah kental mengalir didarah masing-masing crew. “ Next event kita lanjut silaturahmi ke WALIKOTA CUP II Pekalongan 29 April pekan depan,” cetus Mr. Topan mewakili crew solidnya.

Maestro milik H. Joko Tole-Malang raih double winner

Partai neraka dikelas murai batu dimeriahkan oleh kehadiran gaco papan atas dari blok timur yaitu Maestro milik H. Joko Tole-Malang yang telah dipersiapkan matang untuk mewarnai kancah nasional ini. Benar adanya, setelah sukses menaklukkan berbagai gelaran akbar di sekitaran wilayah Jawa Timur, kedigdayaannya kembali terbukti di ajang ini lewat kedahsyatan performanya saat bertarung. Berbagai macam isian yang bervariasi mampu dengan fasih dimuntahkannya untuk mengisi roll lagu sembari menyemburkan tembakan-tembakan pamungkas seperti cililin, srindit, pelatuk, greja tarung dan kenarian panjang untuk menyempurnakan gaya ngeplay happy andalannya. Tak pelak aksi terbaiknya ini dihadiahi koncer A sebanyak 2 kali oleh tim juri untuk dipercaya menempati posisi jawara dikelas utama Bupati dan Pariwisata. Kemenangan ganda Maestro seiring dengan kemenangan squad amunisi lain yang berhasil menghantarkan H. Joko Tole ke puncak tahta juara umum Single Fighter.

Teddy sukses kawal kemenangan Dt. Pakualam

Selaras dengan keberhasilan kicaumania Malang ini, tokoh akar rumput kota Ukir sendiri yakni Mr. Paul Wina dengan full amunisi yang diturunkannya, mendapat support penuh dari squad Teddy BKS seperti murai batu Batosai serta berkolaborasi dengan partner kicaumania lainnya seperti Dian-SRG Weleri mengandalkan cendet Pancak Doyo dan kacer Pajero, juga berhasil mengibarkan bendera Dt. PAKUALAM VI untuk mendominasi tahta kejuaraan hingga diakhir acara dinobatkan sebagai peraih juara umum Bird Club di ajang bergengsi ini lewat perolehan point kemenangan yang tak terkejar oleh rival-rivalnya.

UGD SF-Koppast BC bawa pulang doorprize utama

Tak mau kalah aksi Bekicot besutan Om Imam Tri punggawa Koppast BC Kudus yang juga tampil memukau untuk kembali dinobatkan sebagai pemenang mutlak disesi murai batu Wakil Bupati setelah 2 pekan lalu juga berhasil menjadi salah satu nominator terbaik di kancah akbar Candi Borobudur Cup I-Magelang saat bertarung dengan gaco-gaco papan atas nasional berbagai wilayah untuk memboyong pulang tropy runner up disesi BnR Jateng, juara III disesi Magelang dan juara III lagi disesi BnR Vit A. Perdana turun gunung setelah cukup lama vacum di kancah perburungan dengan berbagai kesibukan pekerjaan yang sangat menyita waktunya, Om Imam Koppast bersama putra kesayangannya tampak begitu solid untuk mengawal Bekicot. “ Alhamdulillah, Bekicot bisa kembali tampil prima untuk menghadiri gelaran rekan kami Mas Andi Nadja. Saya dan beliau sudah kenal sangat lama, jadi memang benar-benar saya sempatkan untuk dapat hadir memberikan dukungan mengusung semua amunisi yang ada, soal menang kalah belakanganlah,” jelasnya.

Zaky-Tepos BC rayakan kemenangan hattrick Gosh

Dikelas lovebird nama Gosh milik Zaky-Tepos BC Jepara semakin menunjukkan perkembangan yang sangat signifikan pada setiap uji tarung laganya. Pasca cabut glodog beberapa waktu lalu, Gosh perlahan kembali menemukan perform terbaik lewat keberhasilannya tampil sebagai pemenang diberbagai ajang sebelumnya hingga mencapai puncak prestasi siang ini yang sukses menggondol predikat menang hattrict dari keempat kelas yang dilakoninya. “ Cuma kebagian tiket di 4 kelas ini saja, lainnya sudah full semua gak ada cancelan. Apapun hasilnya tetap Alhamdulillah, kicaumania akar rumput bisa membanggakan kota sendiri bertarung dengan lovebird papan atas kota-kota lainnya di event kolosal ini,” pungkas adik dari H. Ali-Tepos BC.

Gosh milik Zaky-Tepos BC raih hattrick

Ada juga nama Suro besutan Dipo Suro yang notabene adalah salah satu koleksi gaco lovebird lawasnya yang hingga saat ini telah berhasil menggenggam segudang prestasi dipundaknya, siang ini pun kembali membuktikan nama besarnya masih stabil bersaing untuk menyabet posisi juara III disesi A Pariwisata. Disusul prestasi kacer Sakti debutan Mr. Likin dari Lambada SF-Solo Raya yang juga kembali berhasil membuktikan kestabilan performa serta kualitas mumpuninya untuk selalu sukses menempati podium juara. Pasca mutlak merajai kejuaraan di event PARIWISATA CUP-Tawang Mangu beberapa waktu lalu, siang ini ia pun kembali tangguh untuk bertengger diposisi III sesi kacer Pariwisata.

Dipo Suro andalkan kualitas Suro raih juara III lovebird

Pancak Doyo, nama cendet milik Dian SRG-Weleri ini selalu stabil tampil prima disetiap aksinya. Seperti pada gelaran kolosal Piala Raja dan berbagai event bergengsi sebelumnya, ia selalu mampu membuktikan kedahsyatannya dalam mengolah materi-materi unggulan yang telah rapi terekam dimemorinya untuk dapat bersaing dengan cendeters nasional lainnya dengan raihan prestasi membanggakan. “ Alhamdulillah Pancak Doyo masih kebagian koncer melihat cendet-cendet yang turun tadi mayoritas juga memiliki kualitas istimewa,” ujar Romli sang mekanik sembari menyampaikan rahasia kestabilan gaco polesannya yang konsisten mengonsumsi pakan voer anti stress VIRAL Bird Food.

VIRAL lovebird rahasia kestabilan Suro
Dt. Pakualam raih juara umum Bird Club
H. Joko Tole-Malang raih juara umum Single Fighter

Diakhir acara setelah mengundi hadiah doorprize utama 2 unit sepeda motor yang salah satunya berhasil dimenangkan oleh crew UGD SF-Koppast BC, panitia menyampaikan terimakasih atas partisipasi serta dukungan dari seluruh kicaumania dan semua pihak-pihak terkait yang tidak bisa disebutkan satu persatu. “ Kami memohon maaf yang sebesar-besarnya atas segala kekurangan dan kesalahan yang terjadi. Semoga di event PIALA BUPATI JEPARA ke-17 tahun depan yang rencananya akan dibuka 2 lapangan, kami dapat lebih baik lagi untuk mengemas dan memberikan yang terbaik kepada panjenengan semua. Selamat untuk para juara, hati-hati di jalan dan selamat sampai tujuan, sampai jumpa pada kesempatan berikutnya,” tutup Om Andi Nadja mewakili panitia. (kiky)

Baca Juga : Daftar Juara Piala Bupati Jepara (22/4/2018)

Silaturahmi H. Rifai Menara sosialisasi Kudus Kulon Cup I 13 Mei 2018
Sakti milik Likin-Lambada SF Solo Raya naik podium III
Pancak Doyo milik Dian SRG stabil di kancah nasional
Om Imam-Koppast BC turun gunung andalkan performa Bekicot
Kamahore BC meriahkan kelas Anis Merah
Bekicot naik tahta pasca guncang Candi Borobudur Cup I