Lomba Anniversary BnR Yogyakarta

Mediabnr – Gelaran lomba Anniversary BnR Jogja pada hari Minggu (21/5) di Kompi C Demak Ijo/WP, Jalan Godean KM 5 Sleman, Yogyakarta berlangsung lancar dan sukses. Lomba dibuka dengan hiburan dangdut dan potong tumpeng HUT BnR Jogja. “Terima kasih atas dukungan rekan-rekan kicaumania lintas kota dan lintas pulau yang turut menyukseskan even Anniversary BnR Jogja ini,” ungkap Iful Sugara selaku ketua panitia.

Sesi pertama langsung dilaksanakan dengan penggantangan di kelas Kolibri Jogja. Juaranya kali ini diraih oleh Kelink milik Arifin dari Duta Anniversary KNI-Y. “Hari ini komunitas silaturahmi ke 403 sekaligus menggalang dukungan untuk Anniversary KNI Yogyakarta,” ujar Niko saat menerima tropi Komunitas Fenomel dari panitia lomba.


Pertarungan sengit yang terjadi di kelas utama murai batu, kelas BOB, berakhir dengan kemenangan Bintang Satria milik Andy Donk Jogja. Prestasi ini pun langsung menegaskan Andy Donk sebagai kolektor murai batu juara yang masih bertaji dan siap meramaikan panasnya perebutan gelar juara di kelas murai batu seperti dulu saat bersama sang legenda murai batu bernama Suara Sakti.

Hal serupa juga dilakukan oleh Totok Gudeg Mbarek. Disela-sela kesibukannya menjalani hobi merpati kolongan, Totok mencoba meramaikan even Anniversary BnR Jogja dengan menurunkan cendet Brutal. Seperti dulu lagi, nama Totok pun masih terlalu tangguh di kelas tersebut. Terbukti sang jagoan bernama Brutal sukses meraih juara 1,2, dan 3. “Silaturahmi dan mencoba gacoan baru. Eh, masih bisa juara,” ucap Totok Gudeg berseloroh.


Tak kalah serunya adalah pertarungan di kelas kacer. Dua nama besar yang akhir-akhir merajai arena lomba di Blok Tengah kembali bertemu yaitu Black Cena orbitan Jamaica 125 LS dan Super Star (SS) milik Ir. David Cebongan Jogja. Black Sena yang akhir Maret lalu nyeri di PBI Kebumen, kali ini kembali unjuk gigi dan meraih juara 1 dan 2 alias nyaris nyeri. Adapun Super Star yang sudah kesohor sebagai salah satu kuda hitam di kelas kacer lomba nasional, kali ini menandai come backnya pasca mabung dengan meraih gelar juara 1 di kelas utama kacer. “Kondisi SS Belum terlalu maksimal. Rencana ini persiapan sebelum Piala Raja nanti,” terang Ir. David yang juga dikenal sebagai pemilik murai mapan bernama Naruto.


Pada akhir acara, panitia menobatkan Satu Darah sebagai juara umum. “Terima kasih. Mohon maaf bila ada kesalahan selama even ini berlangsung. Jangan lupa, jelang bulan Ramadhan ini, BnR Jogja di 403 akan mengadakan even special. Info selanjutnya akan kami rilis di mediabnr.com. Akhir kata, selamat bagi para pemenang dan sampai jumpa di even kami selanjutnya,” pungkas Pras Sniper mewakili segenap panitia.[Jytk.Team]
Baca Juga : Daftar Juara Anniversary BnR Jogja (21/5/2017)













