DAMPAK MASTERING BURUNG MENGGUNAKAN PERANGKAT ELEKTRONIK

Bang Boy

DAMPAK MASTERING BURUNG DENGAN ALAT MENURUT BANG BOY

mediabnr.com – Pekanbaru. Banyak promo yang menjanjikan memastering burung dengan alat bantu akan menjadikan burung maksimal dan materi nya akan menjadi bagus. Seberapa efektif penggunaanya dan apa dampak dari penggunaan alat tersebut pada burung kita ?

Perhatiakan dengan seksama setelah menggunakan alat tersebut efek sampingannya kepada burung kita mari kita dengarkan apa kata Bang Boy BnR membahas hal tersebut. “Secara jujur aku sudah lama mengamati dampak burung setelah mendengarkan suara burung dari alat ke burung kita ” jelas Bang Boy.

Contoh Alat Mastering Burung

Perlu diketahui alat suara burung tersebut menggunakan getaran elektronik magnet yang intonasi datar beda dengan suara asli burung yang mempunyai jedah alami dengan tarikan napas burung tersebut. Sekarang kita lihat kondisi burung yang menggunakan suara burung dari alat 1. Burung akan terlihat banyak diam dan tidak agresif karena pengaruh suara yang berasal dari getaran elektronik magnet dikeluarkan oleh alat. 2.Nafsu makan burung perlahan lahan akan berkurang dikarenakan suara yang dikeluarkan alat tersebut mempengaruhi mental burung tersebut karena terus menerus dijejali suara oleh alat tersebut. 3.Burung yang terbiasa didengarkan suara burung dari alat tersebut akan susah kita mandikan dan makanan voer yang kita berikan akan selalu diacak oleh burung tersebut.

Kemudian ini kita lihat disaat burung digantangkan perhatikan. 1. Burung akan terlihat ogah ogahan untuk untuk bertempur melawan lawan disamping kanan kirinya, mengapa ? Karena sudah terlalu sering mendengarkan suara burung yang keluar dari alat tersebut dan ini juga pengaruh getaran elektro magnet. Bisa jadi burung itu bereaksi sebentar dan akan jeda lama baru akan bereaksi kembali.Burung akan terlihat gelisah dan mental kesana sini bisa jadi akan terjun bebas saat digantangkan. 2. Mental burung saat digantang langsung ngedrop pengaruh alat tersebut sama sekali jiwa tempur nya akan hilang.

“Sekarang kicaumania silahkan buktikan dan amati sendiri apa yang aku sampaikan ini dan nasehatku memastering burung gunakan burung masteran yang asli burung kalau ingin burung menjadi maksimal dan juara percaya atau tidak silahkan buktikan.” jelas Bang Boy.

editor : Wahyu Prasetyo