
Semarang (MediaBnR.Com) – Panitia Kalisegoro Berkicau menggelar lomba burung berkicau tingkat regional pada hari Minggu (28/6) berlokasi di halaman Kantor Kelurahan Kalisegoro, Gunungpati-Semarang. Perhelatan perdana bertajuk Kalisegoro Cup 2015 yang dimotori oleh Mr. Budi Ting-Teng ini benar-benar serius dalam memanjakan kicaumania Jawa Tengah pada umumnya hingga dapat terlaksana dengan sukses dan meriah. Cuaca terik ditengah bulan Ramadhan tak menyurutkan semangat mereka mengikuti sebanyak 21 sesion yang diperlombakan dari masing-masing kategori, Kelas VIP, Kelas Bintang, Kelas Sejati, Dan Kelas Favorite, yang seluruhnya diselimuti atmosfir panasnya kompetisi dilapangan.
Terpilih melalui penilaian yang ketat, Walang Sungsang Jr dinyatakan layak menyandang predikat jawara dikelas kenari. Dengan durasi rapat melantunkan lagu kenari nan syahdu bervolume tembus, gaco stabil juara besutan Bang Kadir Semarang ini mampu menyisihkan rival-rivalnya yang notabene burung papan atas dengan nama pemilik ternama disekitaran blok tengah. “Alhamdulillah kinerja WS Jr masih sama seperti dulu sebelum mabung walaupun bulunya masih baru dia tetap mampu bersaing, saya merasa senang dan bangga atas hasil ini,” ungkap pemilik penangkaran murai ring KDR BF SMG ini.
Kemenangannya ini disempurnakan dengan prestasi kenari gacoan milik Jadah Bakar Team yang sedang gencar promosi event Redy Cup 1 Jogja 9 Agustus mendatang, yakni Kian Santang, Sinchan, Bumberman dan Kumbang yang mendominasi diperingkat tiga besar klasemen kejuaraan.
Untuk persaingan dikelas murai batu yang saat itu tampak begitu istimewa penampilan dari setiap kontestan yang bertarung, duet Bintang Pilsener dan Bintang Kaliya garapan Cakra SF mendominasi dengan gayanya yang eksentrik menghentakkan bongkaran lagu isian komplit diimbangi durasinya yang stabil layak kiranya apabila sang pengadil memilihnya sebagai juara kedua dan ketiga. Dua tipikal karakter yang berbeda ini saling mengisi kelebihan masing-masing disetiap turun laganya.
Di kelas terpopuler dikalangan kicaumania yaitu lovebird, Funny besutan Rifky KLNI dari Daox team sukses merajai dikelas Bintang lewat durasi kerjanya yang istimewa. “Turun perdana seusai mabung, Funny tak menyia-nyiakan kesempatan untuk membuktikan kualitas terbaiknya, target depan kita siapkan ke Redy Cup Jogja,” ungkapnya.
Disusul penampilan cantik Ba-Giroud 329 milik Yono AS BF berkolaborasi dengan Orla sebagai runner up yang langsung moncer diusia 4,5bln ini.
Di kelas cendet, Mawar Merah tampil sangar dibawah penanganan Mr. Doop. Gaco sarat prestasi milik Mr. Arfan The A Team Gunungpati ini fasih mengolah materi isian yang digelontorkan dengan speed rapat dan volume dasyat. Tak pelak disetiap penampilannya, burung fighter sejati ini banyak diincar kicaumania lain untuk ditake over. Dikelas cucak jenggot, Jabrik milik Deni Rewo-Rewo SF kembali tampil stabil hingga berada diposisi kedua dilengkapi kemenangan gacoan lainnya, sedangkan Brahma milik Gugum Kampfer BC sukses menorehkan prestasi dikelas pleci sebagai runner up dan ketiga lewat kinerjanya yang ngotot buka paruh bongkar lagu isian. (Rizcy W)
Para Jawara:












