Hard Rock Is Back, Sien Rony Raih Tahta SF

Seluruh Kru Panitia Arya Wira Raja Cup I
Seluruh Kru Panitia Arya Wira Raja Cup I
Seluruh Kru Panitia Arya Wira Raja Cup I

Lumajang (MediaBnR.COM) – Untuk pertama kalinya gelaran yang bertajuk Arya Wira Raja Cup I digelar di kota pisang, Lumajang, dan berkolaborasi bersama PBI Cabang Jember serta Cabang Bantul. Gelaran ini sekaligus gelaran perdana untuk PBI Cabang Lumajang yang dikomandani oleh Mr. Erick Sander yang sekaligus orang nomor satu di jajaran PBI Cabang Lumajang.

Gelaran yang dihelat di Batalion 527 Lumajang sepertinya menuai sambutan positif oleh kicaumania di kota ini. Mmeski baru pertama digelar, antusias para peserta cukup signifikan. Tak pelak para dedengkot kicaumania terlihat hadir disini seperti Mr. Jimmy DS yang sengaja membawa amunisi legendaris Satria Dewa, H. Bayu Antasari Tulung agung dengan amunisinya Hard Rock yang sempat merebut dua bendera merah dua kelas setelah lama istirahat, kru Ming basket yang juga merebut dua puncak podium utama bersama murai batu Arjuna.

Para Pembesar PBI Turut Hadir di Gelaran Arya Wira Raja Cup I
Para Pembesar PBI Turut Hadir di Gelaran Arya Wira Raja Cup I

Di kelas anis merah, amunisi milik Hery Surabaya merebut podium utama bersama Amarah yang juga sebelumnya merajai di latpres Museum Sidoarjo. Namun sayang di kelas selanjutnya, Amarah gagal mempertahankan gelarnya dengan digeser oleh Pemburu amunisi milik Robert Pemburu dari Duta Valentine.

Untuk kelas lovebird yang notabene sebagai kelas fafvorit, Srikandi dan Putri Dewi amunisi milik Sien Ronny  masih mendominasi kelas yang hampir full di tiap kelasnya. Kru Sien Rony dengan pengawalan H. Rizal LBB Surabaya menurunkan hampir separuh amunisinya dengan mudah merebut tahta single fighter di gelaran perdana Arya Wira Raja Cup I tanpa adanya perlwanan berati. Untuk tahta BC atau bird club, Duta Valentine Cup Yogyakarta yang dikomandani Mr. Robert Pemburu, meraih nilai tertinggi dari Duta Walikota Malang.

Di ahir acara, pucuk pimpinan PBI Cabang Lumajang mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran para kicaumania serta ucapan mohon maaf atas segala kekurangan. “Semoga di gelaran selanjutnya lebih baik dari hari ini,” ungkapnya. (red)

BACA JUGA: Daftar Juara Arya Wira Raja CUP I (11/12/2016)


GALERI:

Mr. Adi Badboys Turut Hadir di Gelaran Perdana Arya Wira Raja Cup I
Mr. Adi Badboys Turut Hadir di Gelaran Perdana Arya Wira Raja Cup I
Sang Pengawal Satria Dewa Mr. Andy
Sang Pengawal Satria Dewa Mr. Andy
Hard Rock Amunisi Milik H. Bayu Antasari Raih Double Podium di Kelas Kacer
Hard Rock Amunisi Milik H. Bayu Antasari Raih Double Podium di Kelas Kacer

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Hery Ketua Cabang PBI Surabaya Sang Pemilik Amarah
Hery Ketua Cabang PBI Surabaya Sang Pemilik Amarah

 

Mr. Rudy Pacet Raih Doorprice Sebuah Sepeda Motor
Mr. Rudy Pacet Raih Doorprice Sebuah Sepeda Motor

 

Kru Sien Rony Bersama H. Rizal Raih Podium Terhormat SF
Kru Sien Rony Bersama H. Rizal Raih Podium Terhormat SF

 

Kru Ming Basket Mr. david Antar Arjuna Raih Dua Podium di Kelas Murai
Kru Ming Basket Mr. david Antar Arjuna Raih Dua Podium di Kelas Murai

 

Para Komunitas Anis Merah Surabaya
Para Komunitas Anis Merah Surabaya