Jalal dan Rainbow di Jalur Juara, Oplosan dan Minhe Rajai Kenari

Capt. Ariga Cakrawala Bersinar Lewat Minhe HL

Bandung (MediaBnRCom) – Sebanyak 900 peserta memadati lapangan BnR Leuweungtiis Bandung (21/6). Banyaknya peserta dari luar kota seperti dari Tasikmalaya, Garut, Cikampek, Purwakarta, Bogor, Cikarang dan Subang, semakin menambah ketatnya persaingan di setiap kelasnya. Bak pertarungan kelas nasional, beberapa burung tampil menonjol. Di kelas murai utama, Rainbow pasca mabung langsung torehkan juara kelas utama. Murai andalan Yoto Cibolerang ini tampil dengan segudang senjatanya. Cililin, lovebird, jenggot, kenari sampai tengkek, fasih dibawakannya dengan sempurna. Tak ayal lagi bendera kemenangan tertuju pada Rainbow.

Rainbow Murai Yoto Rebut Kelas Utama
Rainbow Murai Yoto Rebut Kelas Utama
Maestro Cetak Juara 1, 2 & 3
Maestro Cetak Juara 1, 2 & 3

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Masih dikelas murai, H. Arif memasukan Maestro dalam tiga sesi cetak juara 1, 2 dan 3. Lewat pengawalan Jaka, tampil pasca mabung Maestro aksinya sangat menjanjikan. Di kelas Lovebird, Jalal masih tetap eksis di jalur juara. 4x turun rebut juara 1, 2, 3 & 4, ini menyiratkan bahwa kinerjanya tak pernah kendor di arena. Ratu Putih, LB besutan Ade yang tampil ganas. Pada kelas BnR AMB-B, Ratu Putih, tampil gila ngekek aktif sepanjang laga, membuatnya tak terbendung untuk meraih supremasi juara. Masih kelas lovebird, H. Lilik Baraya Lembang, cetak kemenangan nyeri lewat aksi, Asih, yang tampil cemerlang.

Kelas kenari kecil diborong Minhe andalan Capt. Ariga Cakrawala SF Jakarta.  Minhe yang pernah menghebohkan Jakarta, beraksi dengan akselerasi nan apik. Selain itu andalan Capt. Ariga lainnya, Don Jon 2 x runner up dan Gorgo masuk klasemen juara. Nama Capt. Ariga pun kini semakin disegani di kelas kenari. Rizky Akbar dengan skuad burung jawaranya yang kemarin menghebohkan BnR Award, kembali torehkan gelar juara. Oplosan, kenari besar kelas nasional, yang raih prestasi di Presiden CUP, tampil mendominasi kelasnya. Dua kelas dilahap sebagai jawaranya. Meski tidak menurunkan armada terbaiknya, Prestasi komandan CK 36 ini tak surut meski hanya membawa skuad lapisannya.(Ricky)


Para Jawara:

Rizky Akbar Raih Prestasi Lewat Oplosan
Rizky Akbar Raih Prestasi Lewat Oplosan
Jalal & Ratu Putih Tetap Dijalur Juara
Jalal & Ratu Putih Tetap Dijalur Juara

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

H. Lilik Menang Nyeri Berkat Asih
H. Lilik Menang Nyeri Berkat Asih

 

Capt. Ariga Cakrawala Bersinar Lewat Minhe HL
Capt. Ariga Cakrawala Bersinar Lewat Minhe