Joker Muncul Langsung Moncer

Murai Batu Joker Juara 1 dan 2 Latber Abidin

mediabnr.com – Pekanbaru. Muhammad Maulana Iqwal, biasa disapa Iqwal, membawa Murai Batu Joker miliknya hadir di latber BnR Gantangan Abidin, Jl. Abidin (Lapangan Volley), Simpang Tiga, marpoyan, Pekanbaru. Sabtu (5 Juli 2025). Kehadiran Iqwal di acara latber tentunya untuk mengasah kemampuan Joker serta mencari setingan lapangan.

Mengukur stamina dan fisik, Iqwal langsung mengikutkan Joker di 3 kelas murai batu. Kelas A Joker tampil mengejutkan dan berhasil meraih juara pertama. Main di kelas B, Iqwal sedikit kurang tepat waktu saat memberikan extra fooding (jangkrik) buat menambah stamina Joker. Akibatnya Joker kurang maksimal kerjanya dan harus puas turun gantangan tanpa hasil.

Muhammad Maulana Iqwal

Jeda waktu istirahat dimanfaatkan Iqwal untuk recoveri tenaga Joker sambil menanti jadwal murai batu C. Sedikit lambat panas diawal penilaian, Joker bagai kendaraan bermesin diesel. Perlahan namun pasti mampu menyusul serta mengungguli kinerja lawan. Joker akhirnya meraih juara dua. Sebuah capaian yang membuat Iqwal tersenyum lega.

Murai Batu Joker seakan menjadi berkah tersendiri buat Iqwal. Proses mendapatkan Joker, Iqwal menganggap bagai kencan buta. Pertengahan bulan Februari saat melihat postingan murai batu di jual di media sosial. Tanpa melihat langsung, tanpa mengetahui track record, hanya beberbekal keyakinan Iqwal memutuskan membeli murai batu yang diposting tersebut. Nama Joker dipilih buat murai batu yang baru dibelinya ini.

Tidak lama berada ditangan Iqwan, Joker mengalami siklus mabung. Dengan penuh kesabaran dan ketelatenan Iqwal merawat Joker hingga tuntas melewati proses mabung. Semua terbalas lunas menyaksikan penampilan Joker di setiap latber yang diikutinya. Meskipun sebatas prestasi latber, bagi Iqwal menjadi kebanggan tersendiri dapat membuat Joker tampil menawan diatas gantangan. (WP)