LATBERAN BnR WARNA WARNI CIKARANG

Kelas Cucak Hijau

Latber BnR Bekasi Digelar Setiap Hari Minggu

mediabnr.com – Bekasi. BnR Bekasi setiap Minggu mengadakan gelaran Latberan di lapangan MBC  Warna Warni yang berlokasi di Desa Sertajaya, Kp. Boga Salam Cikarang Pusat, Bekasi. Tepatnya belakang Stadion Wibawa Mukti.

Kelas Cucak Hijau

Setiap Minggu lapangan BnR Bekasi selalu dipenuhi oleh para kicaumania sekitarnya. Tiap kelas yang di buka selalu maksimal gantangan diikuti oleh kicaumania. Begitu antusiasnya para Kicaumania Cikarang dan Bekasi dengan adanya lapangan BnR ini.

Kelas Murai Batu

Ini menunjukkan bahwa sistem penjuriaan BnR masih menjadi acuan dan diminati oleh para kicaumania disemua kalangan. Latber BnR Warna Warni Cikarang menjadi barometer kicaumania dalam berkompetisi dan mencetak burung prestasi dan berkualitas. (WP)