Naik Podium, Anis Kembang Ninja Ditawar 50 Juta

Piala Presiden Cup IV
Piala Presiden Cup IV
Piala Presiden Cup IV

Jakarta (MediaBnR) – Event prestisius Presiden Cup IV di Parkir Selatan Senayan, Jakarta (2/10), berlangsung sengit. Jawara-jawara papan atas yang datang dari pelbagai daerah adu nyali dan kualitas. Jawara yang datang tak sembarangan, mereka datang dengan persiapan matang. Hal itu membuat kualitas persaingan teruji dan yang menang, merakalah yang terbaik karena event dua tahunan ini langsung dikawal oleh orang nomor satu di BnR, Bang Boy. Para juri BnR bekerja dengan maksimal untuk mencari burung yang terbaik. Siapa saja mereka yang memboyong piala Presiden?

Seluruh kicaumania berbaur di lomba paling akbar tahun ini. Juara nya pun merata. Mereka yang memiliki burung kualitas jempolan, layak mendapat penghargaan setimpal. Bagi kicaumania yang datang jauh-jauh ke Senayan adalah suatu kebanggaan tersendiri bila burungnya naik podium. Apalagi yang dibawa adalah piala orang nomor satu di Republik Indonesia.

New Kiatsu Mampu Bersaing di Prescup IV
New Kiatsu Mampu Bersaing di Prescup IV
Kharismatik Patut Diwaspadai
Kharismatik Patut Diwaspadai

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Beberapa kicaumania yang bangga dengan prestasinya adalah Mr. Martin Rosa SF Jatibarang lewat prestasi Karin. Jenggot milik Mr. Martin ini kembali membikin gebrakan. Tidak sia-sia Mr. Martin datang dari Jatibarang ke Jakarta. Satu supremasi juara pertama didapat oleh burung yang telah puluhan kali menyandingkan gelar juara di even nasional. Jenggot yang selalu menebar ancaman di setiap lomba kini klimak di Presiden cup dengan menggaet juara pertama di Kelas Menteri. Sungguh prestrasi yang sanbgat luar biasa. Lawannyapun bukan kelas murahan, namun mania jengot nusantara ada di Prescup IV, jadi kualitas burung ini sangat teruji.

Karin Rosa SF Taklukkan Kelas Menteri
Karin Rosa SF Taklukkan Kelas Menteri

Ninja, anis kembang milik Asep Pro, bikin sensasi. Bergabung dengan Fitri BKS tak membuat Ninja tak bernyali. Di salah satu kelas burung ini naik podium. Sebuah penghargaan yang fantastis apalagi yang disandingkan adalah juara di lomba paling akbar se-nusantara, membuat Asep Pro yang notabene maniak kacer, namanya makin meroket. Bahkan Fitri BKS langsung memberikan tawaran menggiurkan untuk Ninja dengan mahar Rp 50 juta.

Ninja Anis Kembang Asep Pro Hampir Nyeri
Ninja, Anis Kembang Asep Pro, Hampir Nyeri

Sementara itu, Modus, anis merah milik Deri SP, naik daun setelah dua kali menjungkalkan anis merah papan atas atau dua kali menang nyeri. Yang menjadi rivalnya adalah anis merah-anis merah kualitas mumpuni. Namun Modus lebih mapan dan stabil. Karenanya, meski terbilang underdog di lomba Prescup IV ini, Modus memboyong dua piala bergambar burung garuda.

Beberapa kicaumania lain yang bangga akan supremasi piala Presiden adalah Harta Kurawa SF Subang. Lewat prestasi salah satu love birdnya yang tembus di runner up membuat Harta Kurawa yang dikawal Mr. Black kegirangan. Datang dari desa dan tembus di piala presiden menjadi kebanggan tersendiri dan prestasi ini akan selalu dikenang hingga dua tahun mendatang di Presiden Cup V.

Dua Kali Tembus Juara, Kuncoro Bisa Bersaing dengan Ijo Papan Atas
Dua Kali Tembus Juara, Kuncoro Bisa Bersaing dengan Ijo Papan Atas

 

Wates 01 Milik Aef dan Wahyu Kulit Boyong Piala Presiden IV
Wates 01 Milik Aef dan Wahyu Kulit Boyong Piala Presiden IV

H. Endang Bintang Radar Banten juga kegirangan setelah murainya, Kharismatik, tembus di tiga besar Kelas DPR. Sebuah prestasi yang tidak ia perhitungkan. Soalnya yang menajdi lawannya adalah murai batu kuaitas nomor wahid di Nusantara. Namun Kharismatik mampu memberikan perlawanan sengit. Ia nongkrong di tiga besar Kelas DPR. Pun demikian dengan New Kiatsu milik Yadi Eka Jaya Sumedang. Murai ini mampu bersaing di level bergengsi tembus di empat besar. Sayangnya, salah satu burung andalannyanya, Fitbull, harus dieliminasi karena tempat tangkringan berbeda. Padahal kalau tidak di eliminasi, dipastikan Fitbull akan menjadi juara.

Kru Dr. Wawan Telagasari Karawang Punya Nyali ke Prescup
Kru Dr. Wawan Telagasari Karawang Punya Nyali ke Prescup

 

Modus Milik Deri SP Jungkalkan Anis Merah Papan Atas
Modus Milik Deri SP Jungkalkan Anis Merah Papan Atas

Kuncoro, ijo asal Karawang yang tergabung dengan pasukan Sien Ronny, tetap berada di jalur juara. Burung yang dilirik Sien Ronny ini tiga kali tembus juara. Meski berada di urutan sepuluh besar, namun kualitas Kuncoro sangat teruji karena bersaing dengan ijo papan atas di setiap kelasnya.

Sementara itu, Ciblek Wates 01 milik Aep Wates/Wahyu Kulit, satu-satunya Ciblek asal Sadang Purwakarta yang memboyong piala Presiden. Di kotanya, ciblek ini langganan juara. Puluhan prestasi disandingkan. Ini kali juara yang diraih adalah lomba prestisius. Aef merasa bangga bisa menjadikan wates 01 menjadi juara di Prescup IV. Karenannya saat ini Wates 01 pun akan menjadi dalah satu ciblek papan atas yang siap menjungkalkan lawan-lawannya.

Pasukan Harta Kurawa yang Dikawal Black Moncer di Kelas Love Bird
Pasukan Harta Kurawa yang Dikawal Black Moncer di Kelas Love Bird

Pasukan Dr. Wawan Telagasari Karawang tidak mau kalah. Dengan kekuatan penuh, kicaumania Telagasari tandang makalang ke Jakarta dengan harapan mendapatkan sebuah prestasi. Sayangnya beberapa burung Telagasari hanya tembus dinominasi. Meski demikian, kedatangannya ke Jakarta tidak sia-sia. Cukup untuk ukuran kicaumania daerah. Tahun depan, kemungkinan kicauamania Telagasari akan jauh lebih berprestasi. (saeful milan)