Jakarta (MediaBnR.Com) – SAVE THE BIRD adalah program BnR untuk tahun 2015. Karena itu “Selamatkan Burung” adalah judul gelaran BnR Award yang akan dilaksanakan pada 7 Juni 2015 nanti. Di sinilah penangkaran akan diangkat setinggi mungkin.
Pada gelaran BnR Award yang rencananya akan dilaksanakan selama dua hari yakni Sabtu dan Minggu ini, Bang Boy akan membuka stand untuk semua penangkaran. Hari Sabtu untuk pameran burung-burung hasil penangkaran dan juga bursa burung. Sementara hari Minggu-nya baru pelaksanaan lomba akbar BnR Award.
Pada hari Sabtu nanti, selain pameran burung dan bursa burung, juga akan diadakan beauty contest untuk burung lovebird dan kenari yorkshire (YS). Rencananya BnR akan mendatangkan juri beauty contest dari luar negeri. Inilah Inovasi baru Bang Boy untuk 2015 nanti. “Ya selain beauty contest aku juga akan lomba kenari sistem penilaian juri luar negeri. Jadi burung kenari akan diadu lagu, potur, dan warnanya. Untuk lovebird, aku akan buka Kelas Ketangkasan Lovebird. Lovebird yang bisa menyelesaikan rintang tercepat dia yang akan menang,” kata Bang Boy.
Ini baru inovasi unik di lomba burung Indonesia. Sepertiya Bang Boy mulai akan menambah dunia burung ke dunia anak-anak. Karena di sini dunia burung akan dijadikan dunia permainan untuk anak-anak.
Bang Boy kau selalu memberikan kebahagiaan untuk masyarakat banyak. Semoga Bang Boy selalu diberikan kesehatan, amiin. (Red)


