Prabu BC dan Walet SF Juara Umum

Juara Umum BC (Foto: red)
Juara Umum BC (Foto: red)
Juara Umum BC (Foto: red)

Tangerang (MediaBnR.Com) – Gelaran lomba yang bertajuk Road To Batavia Cup yang diselenggarakan oleh Batavia Enterprize dalam menyambut Batavia Cup 2015, di Taman walet, Rajeg, Pasar kemis, Tangerang, Minggu (15/3/2015), kembali menuai kesuksesan. Pasalnya dari 26 kelas yang dibuka, rata-rata tiap sesinya nyaris di penuhi peserta, meskipun acara lombanya sempat di guyur  hujan lebat, namun tidak mempengaruhi semangat para peserta yang memilih bertahan, hingga tak lama kemudian acara kembali di mulai.

Anang BAE selaku konseptor lomba cukup puas dengan hasil pencapaian ini, lantaran Batavia Enterprise berhasil mempertahankan rekornya dalam mendulang jumlah peserta di angka 1000 lebih, tepatnya 1.125  peserta.

Alhamdullilah, arena Batavia Enterprize kembali mencetak rekor jumlah peserta yang cukup fantastis, hasil pencapaian ini saya apresiasikan untuk kicaumania Tangerang dan akan menjadi motivasi panitia untuk menggelar lomba Batavia cup yang jadwalnya semakin dekat, dan tak lupa saya mengucapkan banyak terimaksih atas dukungan setia kicaumania bersama Batavia dan sistem penjurian BnR,”ucap Anang BAE selaku ketua panitia.

Pada lomba kali ini, seluruh perwakilan kicaumania dari Jabodetabek nampak hadir membawa gaco-gaco terbaiknya, namun peserta dari Tangerang tetap tampil mendominasi lantaran sejumlah gacoannya mampu bertengger di beberapa kelas di lombakan. Seperti pada kelas Murai Batu, penampilan Sirius Black masih mendominasi dan mampu mencetak kemenangan nyeri di dua kelas, sementara di kelas berikutnya di sabet oleh Ganesha dan Black Shire.

Pemandangan berbeda terlihat di kelas Lovebird yang nyaris tidak ada yang mampu tampil mendominasi, dari tiga kelasnya, rata-rata posisi juaranya masih di sabet oleh pemain lama yang kerap masuk di urutan juara lomba di wilayah Tangerang. Begitu juga di kelas Cucak Hijau, juga tidak ada yang tampil medominasi, namun dari daftar nama juaranya ada gacoan lawas yang tampil kembali di jalur juara, salah satunya Ambisi gaco Achonk MDR, sementara Majenun milik RR SF dan Uzi gaco 7 Langit SF, ialah gaco yang cukup kondang lantaran sering bertengger di lomba Jabodetabek.

Kelas kacer tak luput dari pusat perhatian, pasalnya di tiga kelasnya di dominasi jawara kondang ibukota. Salah satunya Jacky milik Andre SAS yang kembali menempati urutan juara, selain itu, Provokator gaco andalan H.Irfan juga tampil mengesankan dan beberapa kali sukses menempati juara. Sementara Full Speed milik Teguh Walet SF tampil mengejutkan lantaran mampu menyabet juara pertama di kelas BnR dan sekaligus menjadi new comer jawara kacer.

Senada dengan Kacer, kelas kenari pun di dominasi pemain kondang, sebut saja Owen SF yang kembali menampilkan kenari Gambate dan Raja Batu yang masing-masing menduduki juara. Patut menjadi catatan pada kelas ini, khususnya bagi The yellow gaco Andry Doy dari Predator Team yang berhasil membendung kelas standart kecil, hingga mampu menyabet juara pertamanya.

Selain bertabur kicaumania kondang dan burung jawara, pada lomba kali ini juga menjadi ajang perebutan juara di antara bird club dan single fighter. Namun pada akhirnya kompetisi ini berhasil di menangkan oleh Teguh walet SF sebagai juara umum Singgle Fighter dan Prabu BC berhasil memenangi juara umum bird club. (Ikrom /Rizal Alby)


Kumpulan Galeri Para Jawara

Crew Phonix (Foto: red)
Crew Phonix (Foto: red)

 

Ganesha sabet juara pertama (Foto: red)
Ganesha sabet juara pertama (Foto: red)

 

Jacky Tampil Fenomenal (Foto: red)
Jacky Tampil Fenomenal (Foto: red)

 

Meskipun kurang maksimal Jalil LB milik Ahmad Yadi tetap eksis dengan sabet juara Runner Up dua kali (Foto: red)
Meskipun kurang maksimal Jalil LB milik Ahmad Yadi tetap eksis dengan sabet juara Runner Up dua kali (Foto: red)

 

Mr.Bram tetap eksis (Foto: red)
Mr.Bram tetap eksis (Foto: red)

 

Predator Team borong juara dengan gaco handal The Yellow,Lanang Jagad,Black Market,Mustika dan Caper (Foto: red)
Predator Team borong juara dengan gaco handal The Yellow,Lanang Jagad,Black Market,Mustika dan Caper (Foto: red)

 

Provokator milik H.Irfan Kacer Kids 97 (Foto: red)
Provokator milik H.Irfan Kacer Kids 97 (Foto: red)

 

Raja Sawer milik Ferry BEF kicaumania pendatang baru (Foto: red)
Raja Sawer milik Ferry BEF kicaumania pendatang baru (Foto: red)
Super Star milik Dimas Kicau Mania muda serang (Foto: red)
Super Star milik Dimas Kicau Mania muda serang (Foto: red)