H. ARYA – BANJARMASIN KALSEL
mediabnr.com – Banjarmasin. Peta kekuatan dan persaingan untuk kelas Kenari begitu ketat dan sengit untuk meraih predikat burung jawara.
Salah satunya kicaumania pendatang baru yakni Haji Arya dan boleh disebut Sultan Baru atau Mr. Saranjana muncul kepermukaan dengan gebrakan burung andalannya Kenari Lemon.

Dari lomba kicauan kemarin yakni even “ KCM ULIN “ (16/11) berlokasi di Arena permanen Kurnia kota Banjarbaru Kalsel, Kenari Lemon milik Haji Arya berhasil menyabet prestasi sebagai juara 2,3 dan 4.
Dari prestasi sang gacoannya Lemon membuktikan kualitasnya tidak kaleng kaleng dan akan selalu menjadi ancaman serius kedepannya khususnya pada kelas Kenari.
“ Tetap merendah dan menjalin tali silaturahmi antar kicaumania serta selalu bersemangat karena diatas langit masih ada langit,” ungkap Haji Arya ditemani kru tampak gembira dengan hasil maksimal sang gacoannya Lemon.
Penulis : Eddy Wang.


